Kamis, 23 Agustus 2018

7 Tips Mengonsumsi Makanan yang Aman Agar Tubuh Tetap Sehat






Musim liburan telah tiba…..

Jalan-jalan, traveling, menikmati indahnya panorama alam, atau happy shoppng di pusat perbelanjaan tentunya belum lengkap jika tak diiringi dengan kegiatan wisata kuliner. Mencoba makanan khas daerah setempat, serta mencicipi setiap jajanan khas lokal tentu bisa menjadi hal yang menyenangkan. Namun, kita juga harus memperhatikan kesehatan tubuh dan pencernaan, lho... Bukan tidak mungkin kalau acara liburan yang seharusnya menyenangkan berubah jadi mimpi buruk jika Anda terpaksa jatuh sakit akibat jajan sembarangan. Nah, agar momen liburan Anda tetap menyenangkan, sebaiknya kita perhatikan tujuh tips dalam mengonsumsi makanan di tempat keramaian, langsung aja ya :



1. Penyaji makanan harus dalam kondisi bersih lahir dan batin

Tentu selera kita akan tergugah ketika semua serba bersih, baik tempatnya, makanannya dan yang terpenting adalah yang menyajikan iu sendiri. Kebersihan lahir memang penting, apalagi batinnya hehehe.....
Bisa kebayang ga, tangan yang habis pegang ini itu, tanpa sarung tangan, kemudian memegang bahan makanan, kemudian memasaknya.....iiihh...
so, perhatikan kebersihan, itu intinya 

2. Pilih Tempat Makan yang Padat Pengunjung
Jika ada tempat makanan yang sepi pengunjung, hanya ada 2 kemungkinan, promosinya kurang, atau pelayanan, harga dan masakannya yang bermasalah.
Tempat yang ramai pengunjung merupakan indikasi awal, makanannya lezat, harganya bersahabat dan tentu kebersihan dan keamanannya sudah pasti terjaga. Pengunjung tentu akan kembali jika mereka merasa puas dengan tempat makan yang pernah mereka kunjungi. Jadi perhatikan pengunjung yang memilih untuk singgah di tempat makan tersebut.

3. Selektiflah Dalam Memilih Makanan
Tempat yang menawarkan pengalaman wisata kuliner biasanya memiliki berbagai pilihan makanan tak terbatas. Anda sebaiknya perlu berhati-hati dan menghindari keadaan ‘lapar mata’, ya. Sebaiknya hindari makanan mentah dan instan. Makanlah makanan yang dimasak dengan matang dan sebaiknya segera makan saat kondisinya masih hangat, ya.

4. Hindari Makanan yang Terlalu Asam atau Pedas
Tidak semua orang memiliki pencernaan yang bersahabat dengan makanan pedas maupun asam. Bagi penggemar rasa pedas, tentu tak jadi masalah ketika berlibur memilih makanan yang bercitarasa pedas atau asam. Namun bagi pemilik pencernaan yang sensitive (seperti saya hehehe) lebih baik kita hindari masakan jenis ini. Tentunya kita tak ingin liburan jadi terganggu karena kita harus bolak-balik ke toilet karena perut bermasalah kan?


5. Air Mineral Kemasan Tidak Selalu Aman untuk Dikonsumsi
Air mineral dalam kemasan sangat rentan untuk dimanipulasi oleh pihak-pihak tak bertanggungjawab diluar sana. Mulai dioplos, ditambahi zat tertentu, sampai dengan air bekas yang berbahaya bisa dimasukkan ke dalam kemasan tersebut. Segel yang utuh bukanlah menjadi jaminan produk tersebut steril dan original. Lebih baik kita membawa tempat minum sendiri atau kita beli air mineral dari tempat yang memang kita yakini aman dari segala bentuk kecurangan.

6. Selalu Cuci Buah-Buahan yang Ingin Anda Konsumsi
Setiap membeli buah segar dari supermarket atau pasar tradisional, jangan lupa untuk mencucinya sebelum dikonsumsi. Bekas insektisida, atau Bakteri bisa saja muncul di tempat penyajian buah-buahan atau tangan sang penjual. Jika lokasi wisata Anda tidak menyediakan air yang bersih, tak ada salahnya untuk mencuci buah dengan air kemasan yang Anda bawa.

7. Sesuaikan Tempat Makan dengan Isi Dompet kita
Ini yang terpenting hehehe….Makanlah di tempat yang terjangkau dengan kemampuan dompet kita, Terkadang harga makanan di tempat liburan lebih mahal dari tempat lain, untuk jenis makanan yang sama.
 Hal ini lumrah terjadi, apalagi menjelang musim liburan, pasti pedagang akan mengambil keuntungan semaksimal mungkin. Jadi pastikan harganya terjangkau oleh dompet kita.

Nah, Gimana tips-nya sahabat? Semoga bermanfaat.
Selamat berlibur, Happy nice trip

Wassalamu ‘alaikum ….



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

The Dark Knight

Malam nanti akan berbeda dengan malam-malam pergantian tahun sebelumnya, setidaknya bagiku, bagi kami Bukan ...